Selasa, 10 Juni 2014

Tiba-tiba semut

(Sumber gambar : google.co.id)

Saat iseng ngebuka-buka laptop tiba-tiba perhatian mata ini teralihkan oleh semut-semut yang berada di sekitar laptopku. Bukan karena aku atau laptopku manis sehingga semut-semut ini ada disini, tapi memang karena si semut lagi iseng muter-muterin laptop.

Semut-semut ini seakan-akan berjalan tak beraturan, dengan langkah kaki yang tergagap-gagap, terkadang berhenti dan terkadang berjalan dengan cepat. Aku melihat mereka seakan-akan mereka sedang kebingungan, berjalan kesana kemari, bahkan terkadang sampai tidak melihat rekan mereka yang jaraknya mungkin hanya sekedar 5 senti.

Aku tak tau apa yang mereka cari, apa yang mereka inginkan. Tapi menurut dugaanku mereka sedang mencari makanan. Yah mereka mencari makanannya masing-masing. Namun ketika salah satu dari mereka menemukan lokasi makanan tersebut, semut-semut lainnya tiba-tiba berbondong-bondong datang.
Beramai-ramai menghampiri sumber makanan tersebut dalam barisan yang begitu rapi. Dan tak lama kemudian, terlihatlah sebuah kerjasama yang begitu apik. Mereka mengangkat makanan itu bersama-sama, berjalan bersama-sama. Yang tidak ikut mengangkatpun mengiringi di belakang, menjaga apabila tau-tau diserang musuh macam manusia yang suka iseng menyemprotkan baygon padahal jelas-jelas mereka sedang bekerja.

Lalu? ya tidak ada lalu-lalu.

Semut saja bisa bekerjasama, dengan cara mereka sendiri, dengan pembagian tugas yang hanya mereka yang tahu. Masa manusia disuruh kerja sama aja ogah, udah dikasih tugas malah mangkir. Pura-pura lupa tugasnya apa, hingga malahan temennya yang lain jadi kena batunya. Harusnya ya jangan mau kalah sama semut.

Tidak ada komentar: