Senin, 26 November 2012

Ruang Sunyi

Selamat pagi ruang-ruang sunyi
penuh dengan lusinan tuas yang terilusi
menikam rasa sendiri
dengan cahaya-cahaya yang terefleksi
menjadi elegi
dalam detik-detik yang terekam hari
dalam guratan-guratan sendu yang tak pasti
meleburkan api
sendiri...

dia di pojok ruang
belulang dengan pikiran melayang
mengawang dan mengawang
merasa dirinya jalang
yang tersudut di ambang
ingin terbang...

dia terjerat statistika
yang dibumbui etika
tersenyum dalam agenda
yang hanya kosong belaka
karena menahan lara
karena cahaya bergerilya
menghindarinya..

dia sendiri..
dalam ruang-ruang sunyi
yang terbentuk dalam relung-relung hati
menggerigi, menyimpan benci
dengan hati yang telah mati.





Tidak ada komentar: